Wujud Solidaritas, SBKI-M dan Walaka Tolaki Pasang Baliho PEDULI COVID-19, Sudut Jalan Morosi

BALIHO SOSIALISASI TANGGAP VIRUS CORONA | Ketua Walaka Tolaki Konawe, Subohan Dusu, Usai Memasang Baliho Sosialisasi Waspada Virus Corona di sudut jalan Morosi, Kabupaten Konawe. Rabu (18/03/2020). (Foto. Istimewa/Rakyatpostonline.com)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Male” buttontext=”Klick Bacakan Berita“]
Konawe, Rakyatpostonline.com – Pemasangan baliho dan spanduk peringatan/pencegahan Covid-19 di kawasan industri Morosi, merupakan inisiatif dan wujud kepedulian syarikat buruh kawasan industri morosi (SBKI-M), dalam menindaklanjuti status siaga bencana Corona di tanah air. Rabu (18/03/2020).

Inisiatif dan wujud kepedulian itu, lahir dari kesadaran para pengurus SBKI-M sendiri, untuk ikut membantu pemerintah dalam kegiatan pencegahan penuliran Covid-19 di Kabupaten Konawe pada umumnya, dan di kawasan Industri Morosi pada khususnya.

Selain itu, inisiatif dan wujud kepedulian demikian juga lahir sebagai bentuk respons, terhadap lambatnya tindakan pencegahan penyebaran Virus Covid-19.

“Kami berinisiatif membentangkan baliho ancaman virus corona di tengah tengah masyarakat konawe. Sebab pembentangan sosialisasi di badan jalan dapat secara langsung dilihat warga. Baik yang dilaksanakan oleh Pemda Konawe, maupun oleh pihak perusahaan (utamanya pihak PT. VDNI dan pihak PT. OSS) pembentangan baliho belum ada, sehingga kami mengambil langkah ini,” Papar Subohan Dusu.

Pemasangan baliho dan spanduk pencegahan Covid-19 di kawasan Industri Morosi tersebut, dilakukan di tempat-tempat strategis, utamanya pada titik-titik persimpangan jalan dan titik-titik kumpul besar di dalam, dan di sekitar kawasan industri Morosi. Materi baliho dan spandung didesain sedemikiran rupa, agar para karyawan perusahaan dan masyarakat di kawasan industri ini, dapat dengan mudah memahami pesan-pesan pencegahan Covid-19 sembari menekankan perlunya mengedekankan sikap pencegahan.

“Kita Himbaukan untuk bersikap tenang, ‘Waspada, Boleh !, Panik, Jangan !’, Dengan pemasangan baliho dan spanduk tersebut, SBKI-M berharap pemerintah daerah Konawe dan pihak-pihak yang berkepentingan langsung di dalam kawasan industri Morosi, dapat mengambil langkah-langkah yang lebih serius dan lebih massif dalam menghadapi status siaga bencana Corona tersebut,” Harap, Subohan Dusu.

Pihaknya, mengambil langkah-langkah preventif terhadap virus yang dinamakan COVID-19 tersebut berdasarkan inisiatif dari Rasmin, SH Selaku Ketua TIM Advokasi dan para petinggi SBKI-M bersama Walaka Tolaki Konawe, Subohan Dusu.

Kedua Organisasi itu mengimbau, masyarakat untuk tetap tenang dan beraktivitas seperti biasa. Meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat melalui: cuci tangan sebelum dan sesudah aktivitas dengan sabun dan air mengalir, istirahat yang cukup, makan sayur dan buah, dan meningkatkan daya tahan tubuh, serta minum air putih minimal delapan gelas sehari.

Meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, melalui pengawasan dan pemantauan bersama terhadap masyarakat lingkungan sekitar, yang mengalami gejala sebagai berikut: demam, batuk, sesak nafas dan ada riwayat baru bepergian dari luar negeri. Terhadap temuan gejala di atas agar dapat melaporkan kepada petugas kesehatan surveilans di Puskesmas dan upayakan menghindari keramaian dan bepergian bila tidak terlalu penting. (*)

(Rakyatpostonline.com/ M. Sahrul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *