Gunakan Android, Siswa SMPN 1 Andowia Ikuti Ujian PTS Semester Genap

Siswa-siswi SMPN 1 Andowia ikuti ujian Penilaian Tengah Semester (PTS) Semester Genap TP. 2022/2023 secara online yang dimulai pada tanggal 13 – 18 Maret 2023.

Konawe Utara, Rakyatpostonline.com – SMP Negeri 1 Andowia telah melaksanakan Uji coba menjalani ujian Penilaian Tengah Semester (PTS) Semester Genap TP. 2022/2023 secara online yang dimulai pada tanggal 13 – 18 Maret 2023.

Dalam pelaksanaan Ujian Semester genap secara online kali ini diperlukan perangkat HP/Laptop, pihak sekolah telah mempersiapkan Wifi agar bisa memfasilitasi bagi siswa yang tidak memiliki kuota.

“Penggunaan sistem online ini sangat membantu siswa dalam pelaksanaan penilaian Tengah semester kali ini karena menggunakan HP yang merupakan daya tarik yang sangat kuat untuk remaja usia mereka sehingga bisa menambah antusias siswa dalam mengerjakan,” Ungkap Kepala Sekolah SMPN 1 Andowia, Sekh Ahmad.

Tujuan pelaksanaan penilaian akhir semester, kata Sekh Ahmad, yang berbasis Android adalah agar pelaksanaan penilaian akhir semester menjadi lebih efektif dan efisien karena skor yang diperoleh siswa dapat langsung terdata pada sistem server.

“Selain itu soal-soal dan opsi jawaban yang diterima oleh siswa diacak oleh sistem sehingga kecurangan yang terjadi pada saat pelaksanaan penilaian bisa diminimalkan,” Paparnya.

Jadi orangtua siswa itu menyiapkan fasilitas android bagi anaknya untuk digunakan dalam PTS. Tapi ada beberapa siswa tidak punya android, pihak sekolah menyiapkan unit komputer buat siswa.

“Namun tetap juga kami mempersiapkan lembar soal dan jawaban kertas untuk beberapa siswa yang belum memiliki perangkat HP/Laptop, masih ada sekitar 20% siswa yang belum memiliki perangkat HP/Laptop dan ini juga merupakan tantangan kami kedepannya dalam menjalankan program ini,” ungkap Akbar Daud, S. Pd selaku ketua panitia PTS. (**)


Laporan : Syaifuddin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *