Jamin Stabilitas Wilayah, Danrem Kendari Kunjungi Wakatobi

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Teks Berita“]
Wakatobi, Rakyatpostonline.com | Dalam kunjungannya ke Wakatobi, Danrem 143/HO Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan menegaskan komitmennya dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah Sulawesi Tenggara. Hal itu sampaikan Dandim 1413/HO Letkol Inf Arif Kurniawan dalam rilisnya, Wakatobi (17/7/2020).

Diterangkan Dandim, dalam kunjungan kerjanya di Wakatobi, Danrem beserta rombongannya diterima oleh Bupati Wakatobi dan Forkompimda.

“Malam ini, (Jumat, 17/7/2020), Danrem bertemu dengan para pejabat Forkompimda Wakatobi, dalam hal ini Bupati yang sedang ada kegiatan diwakili Sekda Wakatobi (La Jumadi), dan istri Bupati (Siti Safaria Arhawi),”ujar Arif.

Selain bersilaturhami dengan para pejabat Kabupaten Wakatobi, lanjut Arif, Danrem juga ingin memastikan penyelenggaraan pengamanan pemilihan kepala daerah (Pilkada) dapat berjalan dengan aman dan lancar serta dapat menjaga stabilitas keamanan wilayah.

“Pesan beliau , kita semua harus bersinergi , baik antar aparat maupun komponen masyarakat lainnya,”kata Arif mengutip Jannie.

Tidak kalah penting, Lanjut Danrem 143/HO Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan, ingin semua saling menjaga dan berkomunikasi yang baik, khususnya tentang Medsos, harus digunakan secara bijak.

Sementara itu, saat memberikan sambutan, selain menyampaikan rasa senang dan bangga terhadap kedatangan Danrem 143, Sekda Wakatobi juga menyatakan bahwa wilayahnya yang luas dan strategis dapat terjaga dengan aman berkat sinergi jajaran Korem 143 dengan Polres dan pihak lainnya.

“Berkat kerjasama yang baik antara Polres dan Kodim, hingga kini Wakatobi dalam keadaan aman,”ujar La Jumadi di Patuno Resort

Sebelumnya, rombongan Danrem 143/HO disambut dengan tari Balumpa atau berjingkrak yang merupakan tari adat dari Pulau Binongko.

“Wakatobi saat ini menjadi 10 destinasi nasional yang potensial, bahkan dibanding dengan pulau lainnya di dunia, pulau ini memiliki jumlah jenis ikan dan biota laut yang lebih banyak,”terang Sekda.

Oleh karena itu, sebelum mengakhiri sambutannya La Jumadi berharap kerjasama antara pihaknya dengan jajaran Korem 143/HO.

Selain Ketua Koorcab Rem 143 PD Hasanuddin Ny Vera Jannie A. Siahaan dan istri Bupati Wakatobi, turut hadir istri ada pejabat Korem dan Dandim 1413/Buton. (*)


 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *