Pasangan Duet Ruksamin – Abu Haera Direstui DPP PDIP

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Teks Berita“]
Konawe Utara, Rakyatpostonline.com |
Pasangan duet H. Ruksamin dan H. Abu Haera, Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe Utara (Konut) yang bertarung pada Pilkada 9 Desember 2020 mendatang, akhirnya mendapat persetujuan resmi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Jumat, (17/7/2020).

Surat rekomendasi ini diumumkan langsung oleh Ketua DPP Bidang Politik PDIP Puan Maharani melalui webinar (Vicon) yang diikuti oleh jajaran pengurus DPP PDIP maupun bakal calon kandidat Pilkada serentak 2020.

Bakal calon bupati konawe utara, H. Ruksamin mengatakan, pengumuman rekomendasi jilid II Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) kepada Pasangan Tagline “RABU” ini direstui untuk maju dalam pilkada konut 2020.

“Alhamdulillah, Dewan Pimpinan Pusat Partai Perjuangan Demokrasi Indonesia Perjuangan, sudah mengeluarkan rekomendasi kepada kami, pasangan Ruksamin – Abu Haera di Jakarta tadi siang, Pukul 14.00 Wita,” Ungkap, H. Ruksamin melalui Via WhatsApp pada Rakyat Post, Jumat malam, (17/7/2020).

Rekomendasi terbuka Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPP PDIP), lanjut, H. Ruksamin di terima melalui Via Vicom. Surat tersebut nantinya dipakai untuk mendaftar secara resmi di Komisi Pemilihan Umum Daerah Konawe Utara.

Diketahui, hari ini DPP PDIP sudah memberikan rekomendasi kepada tiga bakal calon di sulawesi tenggara yang akan bertarung di Pilkada serentak.

Ke tiga surat rekomendasi tersebut diberikan melalui Via Vicon, yakni Abu Hasan berpasangan dengan Suhuzu untuk Pilkada Buton Utara, Selanjutnya Paslon Haliana dan Ilmiati Daud untuk Pilkada Wakatobi, serta terakhir Pasangan calon H. Ruksamin dan Abu Haera untuk Pilkada Konawe Utara. (*)


 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *