Ruksamin Ancam PAW Kader PBB Tak Peduli Terhadap Rakyat

Ruksamin menegaskan kepada seluruh kader PBB se-Provinsi Sulawesi Tenggara di Kendari untuk memegang amanah rakyat. Minggu (24/9/2023).

Kendari, Rakyatpostonline.com – Yusril Ihza Mahendra melantik Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) serta Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) se-Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), di Kendari, Minggu (24/9/2023).

Ruksamin kembali dipercaya menduduki kursi DPW PBB Sultra. Ia pun diberikan sejumlah tugas oleh Yuzril Ihza Mahendra, salah satunya mendongkrak perolehan kursi di DPRD Sultra periode 2024-2029.

“Mudah-mudahan Sulawesi Tenggara menjadi barometer bagi perkembangan PBB di tahun sekarang,” ujar Yuzril yang diamini seluruh kader.

Menurutnya, PBB khususnya di Sultra harus membangun sistem yang kuat, dengan tujuan menegakkan keadilan dan kepastian hukum bagi masyarakat.

Menanggapi hal itu, Ruksamin mengaku siap mengemban amanah sesuai instruksi Ketua Umum PBB. Ia juga bakal memaksimalkan kinerja di lapangan, bersama seluruh kader partai.

Lebih penting kata dia, PBB merupakan partai Islam yang selalu mengedepankan kepentingan rakyat melalui program-programnya.

Olehnya itu, ia mengancam bakal memberikan sanksi PAW kepada anggota DPRD dan kepala daerah periode selanjutnya yang programnya tidak pro terhadap masyarakat.

“Jika nanti kalian duduk, jangan lagi ada mahasiswa yang masih bayar SPP. Kalau ada yang tidak perjuangkan ini maka saya langsung PAW bapak ibu sekalian,” tegasnya.

Selain itu, ia juga menegaskan agar para pemimpin nantinya mengedepankan program pelayanan masyarakat dan UMKM. Ini semua merupakan amanat UUD 1945.

“Bukan hanya beasiswa, pupuk juga harus gratis. Ini kewajiban kita dan semata-mata hanya untuk masyarakat,” tutup Ruksamin.


Laporan : Syaifuddin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *