Porades Kembali Bergulir, Kali Ini di Kecamatan Lambandia

Kolaka Timur, Rakyatpostonline.Com – Pekan Olahraga Antar Desa (Porades) di Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), kembali berlanjut. Setelah beberapa hari lalu di Kecamatan Tinondo, kali ini di Lambandia pada Sabtu (9/12/2023).

Suasana cerah menyambut pembukaan kegiatan yang berlangsung pagi hari, di apangan sepak bola Kelurahan Penanggo Jaya.

Kegiatan ini dibuka oleh Ir. Muhammad Aras, M.Si, mewakili Bupati Koltim, Abdul Azis, SH., MH. Antusiasme ratusan warga begitu tinggi dalam kegiatan ini.

Kegiatan ini mengusung semangat tinggi dalam prinsip “Wujudkan Kompetisi Sehat, Hadirkan Persatuan, Lahirkan Prestasi.” Semboyan KONI dan semangat GEMAS Koltim menciptakan atmosfer semangat dan kebersamaan yang luar biasa.

Kemeriahan terlihat saat rombongan kontingen dari berbagai desa di Kecamatan Lambandia memasuki lapangan dengan semangat membara.

Muhammad Aras dalam sambutannya, menggarisbawahi bahwa Porades tak hanya ajang olahraga, melainkan panggung untuk memperkuat persatuan dan menggali potensi prestasi masyarakat desa.

Lebih dari sekadar lomba, Porades juga menjadi sarana mempererat tali silaturahmi antar desa. Dalam momen yang sama, Muhammad Aras turut menyemarakkan acara dengan menyerahkan bantuan alat olahraga kepada para peserta.

Pembukaan Porades Lambandia 2023 membangkitkan semangat kebersamaan dan sportivitas dalam kegiatan olahraga antar desa.

Acara ini memberikan semangat bagi masyarakat desa untuk meraih prestasi gemilang, sembari menciptakan pondasi yang kuat bagi Porades di masa depan.


Laporan : Asrianto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *