Bupati Koltim Salurkan 6.760 Bibit Durian Musangking dan 1.150 Karung Kapur Dolomit

Menyerahkan bantuan bibit bagi penerima Bupati Kolaka Timur Abdul Azis

Kolaka Timur, Rakyatpostonline.Com – Bupati Kolaka Timur (Koltim), Abdul Azis, SH., MH, melakukan langkah penting dalam mendukung pertanian lokal sebagai sektor utama perekonomian daerah.

Salah satu langkah tersebut yakni dengan menyalurkan 6.760 bibit durian musangking dan 1.150 karung kapur pertanian kepada 11 kelompok petani lokal di tiga kecamatan yakni Tirawuta, Lalolae, dan Mowewe.

Penyaluran bantuan ini dipusatkan di Balai Desa Simbune, Kecamatan Tirawuta, pada Kamis sore (7/12/2023).

Turut hadir sejumlah pimpinan OPD, asisten, para Kabag, Kepala Desa Simbune, para penerima manfaat, serta sejumlah pihak terkait lainya.

Abdul Azis menyatakan bahwa bantuan ini merupakan upaya konkret Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Koltim dalam mendukung budidaya durian Musangking sebagai salah satu komoditas unggulan daerah.

Tujuan dari bantuan ini adalah untuk memberikan stimulus kepada petani lokal, agar dapat meningkatkan produksi dan kualitas durian di wilayah mereka.

Bantuan ini juga termasuk dalam upaya untuk meningkatkan kesuburan tanah, melalui pemberian kapur pertanian yang diharapkan akan berdampak positif pada hasil pertanian secara umum.

Bupati menekankan pentingnya perawatan optimal terhadap bibit durian Musangking tersebut, agar penerima manfaat dari bantuan ini dapat memberikan nilai tambah atau nilai ekonomi dalam 5 tahun kedepannya.

Bupati juga menjelaskan bahwa tahun ini pengembangan bibit durian hanya difokuskan pada tiga kecamatan sebagai bagian dari program bertahap. Evaluasi akan dilakukan untuk mengetahui keberhasilan bibit tersebut dan dampaknya bagi petani.

“Saya berharap, bantuan ini dapat memperkuat sektor pertanian di daerah sorume, memberikan dampak positif bagi ekonomi masyarakat dan meningkatkan ketahanan pangan di tingkat lokal,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perkebunan dan Hortikultura, Lasky Paemba, menambahkan bahwa Pemkab Koltim terus berupaya mengembangkan tanaman durian terbaik dengan nilai jual tinggi di Koltim.

Dengan upaya yang terus dilakukan oleh Pemkab Koltim, diharapkan pertanian terutama budidaya durian Musangking, akan terus berkembang memberikan manfaat ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan petani lokal.

“Pengembangan tanaman durian dimulai dengan memberikan bibit kepada masyarakat untuk ditanam di pekarangan rumah. Kedepannya, kita berharap durian Musangking dapat dikembangkan di lokasi kebun,” ujarnya.


Laporan : Asrianto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *