Silatda Hikma Resmi Ditutup, Ruksamin Siap Andil Keluarga Massenrempulu di Konut

Bupati Konawe Utara, H. Ruksamin memberikan sambutannya pada acara penutupan Silatda HIKMA Ke- 9 Tahun 2023. Senin, Tirawuta, (23/01/2023). (*Ist)


Kolaka Timur, Rakyatpostonline.com – Pemerintah daerah Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) bersama masyarakat sukses menyelenggarakan kegiatan Silaturahmi Daerah (Silatda) Himpunan Keluarga Massenrempulu (HIKMA) ke 9 tahun 2023 tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Tirawuta, 23 januari 2023.

Turut hadir dalam silaturahmi, Anggota DPR RI, Dra. Hj. Tina Nur Alam, M.M, Gubernur Sulawesi Tenggara, yang mewakili, Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden Republik Indonesia, Dr. Al mochtar Ngabalin, M.Si, Bupati Konawe Utara, Dr. Ir. H. Ruksamin, ST.,M.Si.,IPU.,Asean Eng, Ketua DPW KKSS Sultra yang mewakili, Prof. Haerumi, Ketua DPP KKSS, Ketua DPP HIKMA, H. Andi Rukman Nurdin Karumpa, Bupati Enrekang, Drs. H. Muslimin Bando, M.Pd dan rombongan Para Bupati / Walikota Se Sulawesi Tenggara yang sempat hadir.

Bupati Kolaka Timur, Abd. Azis,SH.,MH, dalam sambutannya, kembali mengajak kepada segenap sesepuh, tokoh dan warga massenrempulu khususnya kabupaten kolaka timur dan kabupaten / kota se-sulawesi tenggara agar bersama-sama berperan aktif dalam gerakan membangun dan melayani masyarakat kolaka timur.

“Silaturahmi ini mendukung program pemerintah provinsi dan pemerintah pusat demi terwujudnya Koltim Kuat, Sultra Maju dan Indonesia Sejahtera,” Seru Abd. Azis,SH.,MH di depan tamu undangan.

Pada momentum SILATDA HIKMA ke 9 tahun 2023 tingkat provinsi sulawesi tenggara di kabupaten kolaka timur ini, Lanjut Abd. Azis,SH.,MH, Insya Allah atas perkenan bapak gubernur sulawesi tenggara, kolaka timur akan menjadi tuan rumah HUT Sultra ke 59, pada tanggal 27 april 2023 tepatnya di kecamatan tirawuta.

“Semoga kita semua dapat kembali bersilaturahmi dan menerapkan prinsip tobana (tolong menolong, bantu membantu, nasehat menasehati /cadokkoan nasipatangaran) pada kegiatan tersebut,” Tambahnya.

Sementara itu, Bupati Konawe Utara, Dr. Ir. H. Ruksamin, ST.,M.Si.,IPU.,Asean Eng, dalam sambutannya membakar semangat keluarga besar Himpunan Keluarga Massenrempulu yang turut hadir pada penutupan Himpunan Keluarga Massenrempulu.

“Kita patut bersyukur kepada Allah SWT, kegiatan SILATDA HIKMA ke 9 Tahun Se-Sultra berjalan damai dan tentram salah satunya berkat sambutan masyarakat kolaka timur yang ramah. Semoga ide-ide dan kesepakatan yang dihasilkan bermanfaat bagi masyarakat serta dapat kita implementasikan bersama,” Sambut Ruksamin.

Kepada kita semua, Lanjut Ruksamin, sehingga pada hari ini kita dapat hadir bersama-sama di tempat ini, dalam rangka penutupan silaturahmi daerah himpunan keluarga massenrempulu ke 9 tahun 2023 tingkat provinsi sulawesi tenggara.

“Menumbuhkan prinsip tobana (tolong menolong, bantu membantu, nasehat menasehati /cadokkoan nasipatangaran, sebelum konawe utara diminta untuk direncanakan membentuk Himpunan Keluarga Massenrempulu, sebelum bapak meminta, saya meminta diluan. Kalau bukan tahun depan, tahun ini saya siap,” Tegas Ruksamin.

Peran serta Himpunan Keluarga Massenrempulu di konawe utara sangat memberikan kontribusi positif, baik, energi, partisipasi, pembangunan daerah dan turut andil pada perayaan hari ulang tahun konawe utara. (**)


Laporan : Asrianto Daranga

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *