Warga Desa Mataiwoi Terima BLT-DD Tahap II dan Bantuan Ketahanan Pangan


Konawe, Rakyatpostonline.Com – Pemerintah Desa (Pemdes) Mataiwoi, Kecamatan Onembute, Kabupaten Konawe, menyalurkan Bantuan Tunai Langsung Dana Desa (BLT-DD) tahap II Tahun Anggaran 2022, kepada 88 keluarga penerima manfaat (KPM), di Balai Desa Mataiwoi, beberapa hari lalu.

Penyaluran BLT-DD tersebut, dihadiri oleh Camat Onembute, Kepala Desa Mataiwoi, Sekretaris Desa (Sekdes) Mataiwoi, aparat desa, Babinsa, Babinkamtibmas, serta RT dan RW.

Kepala Desa (Kades) Mataiwoi, Siti Barokah kepada awak media mengatakan, BLT-DD tahap kedua ini terhitung dua bulan yakni Juli dan Agustus. Masing-masing KPM menerima bantuan senilai Rp600.000.

“Total keseluruhan BLT-DD tahap II ini berjumlah sebesar Rp52.800.000,” kata Kades.

Ia berharap BLT-DD ini bisa meringankan beban para KPM terkait kebutuhan pokok sehari-hari, sehingga diimbau agar tidak dipergunakan untuk hal lainnya, selain yang telah ditetapkan sesuai regulasi berlaku.

Selain BLT-DD, Pemdes Mataiwoi juga menyalurkan bantuan ketahanan pangan yakni bibit ikan mas dan lele, serta pakan kepada masyarakat.

Dijabarkan, bantuan bibit ikan mas sebanyak 22.320 ekor, disalurkan kepada 62 kepala keluarga (KK), sementara itu, ikan lele sebanyak 21.000 ekor untuk 21 kelompok. Sementara itu, pengadaan bibit ikan senilai Rp82.245.600.

Bantuan ini berdasarkan program ketahanan pangan sesuai arahan dari pemerintah pusat, dimana tata cara budidaya ikan mas dan lele sudah diketahui oleh para penerima bantuan, sebab telah dilakukan pelatihan sebelumnya oleh Pemdes Mataiwoi.

“Untuk itu saya berharap agar bantuan yang telah diberikan kepada masyarakat ini dapat dipelihara,” tutup Kades Mataiwoi.


Laporan : Asrianto
Editor : Wal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *