Gugus Tugas Covid-19 Konut Kejar Target Zona Putih

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Teks Berita“]

Konawe Utara, Rakyatpostonline.com – Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Konawe Utara (Konut) menurun drastis. Sebelumnya 207, lalu setelah dilakukan penanganan, kini hanya tersisa empat orang saja.

Meski demikian, gugus tugas yang diketuai oleh Bupati Konut, Ruksamin ini belum merasa puas. Target mengembalikan daerah ke status zona putih terus dikejar.

Bupati bersama Kapolres Konut, Achmad AKBP. Achmad Fatul Ulum, melakukan Peninjauan ke beberapa Puskesmas tempat penyelenggaraan vaksinasi, hari ini Rabu, (15/9/2021).

Orang nomor satu di Bumi Oheo ini, menjelaskan bahwa tim gugus tugas yang digawangi dirinya bersama Kapolres Konut,
selalu siap bekerja sama dalam hal penanganan bencana alam maupun non alam di Bumi Oheo.

Penanganan ini termasuk dengan terus mengampanyekan serta mensosialisasikan protokol kesehatan demi memutus mata rantai Covid-19, sembari tetap melaksanakan monitoring dan evaluasi pelaksanaan vaksinasi.

“Vaksinasi merupakan program utama oleh pemerintah yang dilaksanakan secara masif di segala sektor. Dengan vaksinasi dan pola hidup sehat, mampu memberikan daya tahan imun dari serangan virus,” terangnya.

Dengan berbagai upaya yang dilakukan ini, bupati berharap agar kondisi sosial, budaya dan keadaan ekonomi yang sangat dirasakan dampaknya oleh masyarakat saat ini, kembali normal seperti sedia kala.

“Maka dari itu kami mengharapkan dukungan masyarakat yang besar agar kondisi saat ini dapat pulih dan pandemi ini segera berakhir.
Mari tetap patuh dengan patuh protokol Covid-19 dan masyarakat harus ikut vaksinasi,” tutup Ruksamin. (**)


 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *